You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
12 Pompa Mobile Sedot Genangan di Muara Angke
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

12 Pompa Mobile Sedot Genangan di Muara Angke

Saat ini ketinggian air berangsur surut. Sekarang tinggal sekitar 10 sentimeter,

12 unit pompa mobile dikerahkan untuk menyedot genangan di kawasan Muara Angke, RW 01, 11 dan 21 Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. Belasan pompa ini dioperasikan secara bergilir selama 24 jam.

Sekretaris Kecamatan Penjaringan, Dwi Pandji Foekiantoro mengatakan, genangan di lokasi dipicu hujan deras yang terjadi beberapa hari ini. Di samping itu, kondisi geografis di kawasan tersebut juga lebih rendah dari tinggi muka laut.

80 Petugas Sudin SDA Jakpus Tangani Genangan Jalan Gunung Sahari

"Satu-satunya pembuangan saluran mikro di wilayah permukiman ini mengarah ke Waduk Muara Angke. Namun karena penuh, air jadi antre," ujarnya, Senin (3/2).

Pandji menjelaskan, untuk mempercepat proses penanganan genangan, pihaknya mengerahkan 12 unit pompa mobile di lokasi.

"Saat ini ketinggian air berangsur surut. Sekarang tinggal sekitar 10 sentimeter," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1639 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1586 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1176 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1143 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1115 personDessy Suciati